Berita

Polsek Brati Polres Grobogan Ungkap Kasus Pencurian Sepeda

Jumat, 23 Februari 2024 © Polres Grobogan

Polres Grobogan - Polda Jateng - Kasus pencurian sepeda angin terjadi di samping sebuah rumah milik Riky Rivandi (25) di Desa Jangkungharjo Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan. Korban yakni Suyoto (45) yang juga merupakan warga setempat.

 

Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan melalui Kapolsek Brati Polres Grobogan AKP I Ketut Sudiartha mengatakan peristiwa tersebut awalnya diketahui saat IK (12) anak korban, pulang ke rumah sambil marah-marah dan menangis.

 

“Anak korban memberitahukan pada orangtuanya bahwa sepeda yang dibawanya ke sekolah telah hilang,” kata Kapolsek Brati Polres Grobogan pada Jum’at (23/2/2024).

 

Selanjutnya, Suyoto (45) mendatangi rumah Riky Rivandi (25) untuk memastikan kebenaran informasi yang diterima dari anaknya. Korban pun berusaha melakukan pencarian di sekitar lokasi, namun tidak ketemu.

 

“Atas kejadian tersebut, korban mengalami kerugian sebuah sepeda angin dengan merk MTB Evergreen senilai Rp 2,5 juta dan melaporkan ke Polsek Brati Polres Grobogan,” jelas AKP I Ketut Sudiartha.

 

Mendapat laporan tersebut, petugas kepolisian dari Polsek Brati Polres Grobogan kemudian melakukan serangkaian penyelidikan hingga akhirnya mencurigai seorang laki-laki yang sedang duduk di depan sebuah bengkel yang ada di jalan raya Purwodadi - Pati, turut Desa Ngabenrejo Kecamatan Grobogan Kabupaten Grobogan.

 

Saat ditanya oleh petugas, pelaku yakni RP (25) yang merupakan seorang laki-laki warga Kelurahan Grobogan Kecamatan Grobogan Kabupaten Grobogan mengakui perbuatannya telah melakukan aksi pencurian sepeda.

 

‘’Dari tangan pelaku, petugas juga berhasil mengamankan barang bukti sepeda angin MTB Evergreen warna biru hijau dan satu unit sepeda angin merk Phoenix warna hitam,” ungkap Kapolsek Brati.

 

Kapolsek Brati Polres Grobogan menyampaikan, pelaku bakal dijerat dengan Pasal 362 KUH Pidana.

 

“Ancaman hukumannya, pidana penjara maksimal 5 tahun,” pungkas AKP I Ketut Sudiartha.

Pesan Kamtibmas
  • Pesan Kamtibmas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Periksa selalu tabung gas, terutama pada selang katup dan pengaturnya untuk mencegah kebakaran
  • Pesan Kamtibmas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Lakukan pemeliharaan instalasi listrik rumah anda secara berkala untuk mencegah korsleting yang dapat memicu kebakaran
  • Pesan Kamtibmas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Periksa selalu tabung gas, terutama pada selang katup dan pengaturnya untuk mencegah kebakaran
  • Pesan Kamtibmas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Jauhilah miras dan narkoba, karena dampaknya sangat merugikan
  • Pesan Kamtibmas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Jaga semangat persaudaraan, hindari friksi dan perkelahian demi terciptanya kedamaian
  • Pesan Kamtibmas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Waspadai pencurian di perumahan, lakukan tindakan antisipasi dengan memasang sistem pengaman di rumah anda, dan titipkan keamanan rumah anda kepada tetangga terdekat saat anda meninggalkan rumah
  • Pesan Kamtibmas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Gunakan Kunci Pengaman Ganda Demi Keamanan Motor Anda
Pesan Tertib Lalulintas
  • Pesan Tertib Lalulintas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Periksa selalu tabung gas, terutama pada selang katup dan pengaturnya untuk mencegah kebakaran
  • Pesan Tertib Lalulintas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Lakukan pemeliharaan instalasi listrik rumah anda secara berkala untuk mencegah korsleting yang dapat memicu kebakaran
  • Pesan Tertib Lalulintas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Periksa selalu tabung gas, terutama pada selang katup dan pengaturnya untuk mencegah kebakaran
  • Pesan Tertib Lalulintas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Jauhilah miras dan narkoba, karena dampaknya sangat merugikan
  • Pesan Tertib Lalulintas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Jaga semangat persaudaraan, hindari friksi dan perkelahian demi terciptanya kedamaian
  • Pesan Tertib Lalulintas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Waspadai pencurian di perumahan, lakukan tindakan antisipasi dengan memasang sistem pengaman di rumah anda, dan titipkan keamanan rumah anda kepada tetangga terdekat saat anda meninggalkan rumah
  • Pesan Tertib Lalulintas
    Polres Grobogan 7/20/2016
    Gunakan Kunci Pengaman Ganda Demi Keamanan Motor Anda
Berita Terbaru

Pastikan Ibadah Berjalan Aman, Polsek Gubug Amankan Gereja di Wilayahnya

Minggu, 18 Januari 2026 © Polres Grobogan
Polres Grobogan - Polda Jateng - Polsek Gubug melaksanakan pengamanan ibadah Minggu di sejumlah gereja yang berada di wilayah Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan, Minggu (18/1/2026).   Kegiatan pengamanan ini dilakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman ... Selengkapnya

Polsek Godong Gelar Patroli Gereja, Pastikan Ibadah Aman dan Kondusif

Minggu, 18 Januari 2026 © Polres Grobogan
Polres Grobogan - Polda Jateng - Polsek Godong melaksanakan patroli di sejumlah gereja yang berada di wilayah hukumnya guna memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya bagi umat Kristiani yang melaksanakan ibadah Minggu.   Kegiatan ... Selengkapnya

Patroli Humanis Jelang Ibadah, Polsek Kradenan Pastikan Gereja Aman dan Kondusif

Minggu, 18 Januari 2026 © Polres Grobogan
Polres Grobogan - Polda Jateng - Polsek Kradenan melaksanakan patroli di sejumlah gereja yang berada di wilayah hukumnya sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya dalam rangka memberikan rasa aman bagi umat Kristiani yang akan ... Selengkapnya

Jaga Kekhusyukan Ibadah, Polsek Purwodadi Amankan Kebaktian Minggu di Gereja Isa Almasih

Minggu, 18 Januari 2026 © Polres Grobogan
Polres Grobogan - Polda Jateng - Polsek Purwodadi melaksanakan pengamanan ibadah Minggu di Gereja Isa Almasih yang berada di wilayah Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Grobogan, Minggu (18/1/2026).   Pengamanan ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan kepolisian ... Selengkapnya